Masyarakat Patumbak Kampung Kebanjiran Setiap Hujan Deras


MedanPalasTerkini: Setiap hujan deras yang turun, masyarakat Patumbak Kampung Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara selalu kebanjiran. 

Kebanjiran mulai dirasakan masyarakat Patumbak Kampung sejak dua tahun terakhir. 
Ketinggian banjir yang menimpa perumahan warga desa biasanya mencapai satu meter. Sehingga warga selalu mengungsi ke daerah yang lebih tinggi atau menumpang kerumah saudara. 

Banjir yang menimpa warga Patumbak Kampung dan Villa Patumbak Permai disebabkan oleh pembangunan tanggul Perumahan Puri Indah Residence yang tidak memenuhi standar dan terkesan asal jadi. 
Sehingga setiap hujan deras tanggul selalu jebol dan airnya membanjiri perumahan warga. 

Menurut salah satu warga, Dian Sinaga SH menjelaskan bahwa warga sudah beberapa kali mengadukan permasalahan ini dengan pihak  pengembang dan Pemerintah Desa. Namun sudah 2 tahun belum ada tanggapan. 

Diam Sinaga berharap ada perhatian dari Pemerintah Kabupaten Deli Serdang terutama Dinas terkait agar masyarakat desa dapat hidup tenang  tidak diganggu bahaya banjir  waktu waktu setiap hujan deras turun. (Red) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama