Plt Bupati Bersilaturahmi Dengan Tokoh Jawa Padang Lawas


Keterangan fhoto, : Plt Bupati Padang Lawas, drg H. Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt. MM. MSI saat bersilaturahmi dengan para tokoh Jawa di Trans Ujung Batu II dan III

PALAS TERKINI || Jalin silaturahmi dengan tokoh tokoh warga jawa yang berada di Trans Ujung Batu III dan III Plt Bupati Padang Lawas sengaja berkunjung ke rumah salah satu tokoh Jawa yang sangat berpengaruh di kalangan warga Jawa , H. Sujito beberapa waktu lalu. 

Plt Bupati Padang Lawas, drg H. Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt. MM. MSi sengaja berkunjung ke rumah tokoh Jawa bertujuan untuk mempererat silaturahmi. 

Pada kesempatan tersebut Plt Bupati Padang Lawas, bertemu bukan hanya tokoh Jawa dari Trans Ujung Batu III , melainkan juga para tokoh Jawa dari Trans Ujung Batu 2 juga hadir untuk bersilaturahmi. 

Di kesempatan silaturahmi tersebut, H Sujito meminta agar Plt Bupati Padang Lawas membantu permasalahan para warga Jawa yang berada di Trans Ujung Batu II dan III

Terutama permasalan sertifikat tanah milik warga yang jumlah kepala keluarganya mencapai 1000 kepala keluarga. 

Mengingat permasalahan ini sudah cukup lama semenjak jaman  pemerintahan Tapanuli selatan hingga  kini belum selesai. 
Hal serupa juga di sampaikan oleh Kepala Desa Trans Ujung Batu II, Heksantya Nurul Huda SP yang juga meminta agak Plt Bupati Padang Lawas membantu warga desa Ujung Batu II dan III terkait permasalahan sertifikat milik warga yang sudah puluhan tahun belum selesai. 

Sementara itu Plt Bupati Padang Lawas, drg H. Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt. MM. MSI berjanji secepatnya akan berkoordinasi dengan dinas terkait dan juga perwakilan Badan Pertanahan Nasional yang ada di Padang Lawas. 

Plt Bupati juga akan mengupayakan agar masyarakat desa  Ujung Batu II dan III untuk bisa bertemu secara langsung dengan pimpinan  perwakilan BPN yang ada di Padang Lawas. 

Mudah mudahan dengan bertemu secara langsung antara masyarakat dengan pimpinan BPN akan ada selusi yang bisa menyelesaikan permasalahan ini secepatnya."ucap Plt Bupati Padang Lawas, (Red) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama