Kasat Binmas Polres Palas, AKP Rahmad Saleh Nainggolan. SH mewakili Kapolres Palas menghadiri peletakan batu pertama pembangunan gapura MPPT-I di Desa Mompang, Kecamatan Barumun Baru. |
PALAS TERKINI || Kapolres Padanglawas (Palas) AKBP indra Yanitra Irawan SIK.MSi melalui Kasat Binmas, AKP Rahmad Saleh Nainggolan. SH menghadiri peletakan batu pertama Pembangunan Gapura Majelis Pengajian Tahuid Tashauf Indonesia (MPTT-I) Kabupaten Palas, Kamis (11/8/2022).
Peletakan batu pertama Pembangunan Gapura MPTT-I, di Desa Mompang, Kecamatan Barumun Baru juga dihadiri Sekda Arpan Nasution, S.sos. Staf Ahli Bupati, Bustamin Harahap.
Kapolres Padanglawas, AKBP Indra Yanitra Irawan.SIK.M.Si melalui
Kasat Binmas, AKP Rahmad Saleh Nainggolan mengatakan, melalui momen peletakan batu pertama pembangunan MPTT-I kita tingkatkan silaturahmi dan sinergitas.
Dikesempatan itu juga, Kasat Binmas Polres Palas menyampaikan pesan -pesan Kantibmas untuk tetap menjaga kekondusifan wilayah yang memberi kesejukan bagi masyarakat.
Ia mengajak, para tokoh agama dan alim ulama ikut berperan dalam memberikan edukasi kepada masyarakat untuk selalu menjaga kekondusifan yang aman dan nyaman dari berbagai gesekan yang dapat memicu bentrokan.
"Peran tokoh agama dalam menyampiakan pesan kantibmas sebagai bentuk memelihara dan menciptakan suasana kantibmas yang aman dan nyaman," katanya.
Rahmad Saleh berharap, peran serta masyarakat menjaga kantibmas yang aman memiliki andil penting dalam mewujudkan kesejukan yang memberi kontrubusi positip untuk pembangunan, tutupnya.(Red)