IKANAS Palas Serahkan 2 Ekor Lembu Hewan Kurban ke Masyarakat.

Keterangan Photo : Ketua IKANAS Palas,H.Panguhum Nasution.S.Sos.MAP sscara simbolis menyerahkan hewan kurban ke masyarakat di Desa Siraisan dan Tanjung Baru.


PALAS TERKINI || Ikatan Keluarga Nasution (IKANAS) Kabupaten Padanglawas(Palas) dohot Anak Boruna menyerahkan hewan kurban untuk masyarakat di Kecamatan Ulu Barumun dan Batang Lubu Sutam.

Hewan kurban Idul Adha 1443 H yang diserahkan berupa dua ekor lembu  untuk Desa Siraisan,Kecamatan Ulu Barumun dan Desa Tanjung Baru,Kecamatan Batang Lubu Sutam.
 
" Hewan kurban dari  keluarga besar IKANAS Palas ini sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap masyarakat merayakan Idul Adha," terangnya,Sabtu(9/7/2022).
 
Ketua  DPD IKANAS  Kabupaten Palas,H.Panguhum Nasution.S.Sos.MAP mengatakan, bantuan hewan kurban ke masyarakat ini bagian dari  program IKANAS dalam membangun jalinan hubungan silaturahmi dengan masyarakat.
 
" Dua ekor lembu hewan kurban telah kita serahkan ke masyarakat untuk  berbagi daging kurban di hari raya Idul Adha ini," tuturnya.

Ia berharap,daging kurban nantinya  dapat disalurkan ke masyarakat secara merata sehingga bermanfaat untuk penerima bantuan daging kurban.

"Kepedulian IKANAS terhadap kampung halaman dan masyarakat dapat menjadi perekat hubungan silaturhami yang baik dalam meningkatkan kepedulian sosial dengan sesama," pungkasnya.(Red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama