Rapat Stunting Menganalisis Mengatasi Permasalahan Stunting

Keterangan Photo : Pemkab Palas gelar rembuk stunting di wilayah Kecamatan Barumun dalam upaya pencegahan dan penangganan stunting.



PALAS TERKINI || Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Padanglawas (Palas) Gelar Rapat Sosialisasi stunting, seluruh bidang pemerintahan ikut dalam penanganan dan pencegahan stunting, rapat digelar di Aula Puskesmas Sibuhuan, Rabu (29/6/2022).

Hadir dikegiatan rembuk stunting dari unsur Forkopimda, Dinas Kesehatan, Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pemerintah  Kecamatan Barumun, kader Posyandu dan TP PKK Kabupaten dan Kecamatan.

 “Rembuk stunting ini merupakan salah satu prioritas untuk pencegahan dan penanganan stunting terhadap anak yang menjadi komitmen pemerintah daerah," kata Kadis Pengedalian Penduduk Keluarga Berencana Perberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A), Hj. Markiah Hasibuan.SE.

Lanjutnya, permasalahan stunting tidak hanya dipengaruhi oleh gizi anak saja, namun juga dipengaruhi oleh factor-faktor lainnya yaitu pola asuh, ketersedian air bersih layak minum, jamban sehat dan lain-lain. 

Ia mengajak,semua pihak termasuk masyarakat untuk pencegahan dan penangganan stunting harus dilakukan secara konvergen atau secara menyeluruh.

Menurutnya, tidak hanya pada aspek intervensi program atau kegiatannya saja namun juga  konvergen dalam data  sasaran, indicator pemantauan juga termasuk para pelakunya. 

"Secara keseluruhan  penanganan dan pencegahan stunting ini diklasifikasi menjadi dua jenis yaitu intervensi spesifik dan intervensi  sensitive,"katanya.

Kata Markiah, rembuk stunting ini merupakan starting point penting dalam perencanaan penanganan dan pencegahan stunting karena program bisa berjalan baik dan mempunyai dampak/efek dalam penyelesaian masalah bermula dari perencanaan yang baik. 

Lebih lanjut,ia menambahkan perencanaan yang baik dimulai dari tersedianya data dan kemampuan melakukan analisis terhadap data dan permasalahan yang muncul.

Melalui rembuk stunting  ini,tambahnya  diharapkan mampu menghadirkan data dan analisis permasalahan stunting dan selanjutnya dapat dirumuskan alternative tindakan penyelesaian masalah terkait dengan stunting yang ada di Kabupaten Palas.

Hasil musyawarah atau rembuk stunting disepakati  beberapa usulan kegiatan penanganan stunting baik yang bersifat intervensi gizi spesifik terkait dengan kesehatan ibu dan anak maupun intervensi gizi sensitive. 

Salah satunya terkait kesehatan dan gizi adalah menguatkan atau  merevitalisasi kembali posyandu khususnya kegiatan konselingnya, kelas  pengasuhan pada kelompok Bina Keluarga Balita (BKB) dan Parenting PAUD,pungkasnya.(Red02)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama